Buku Ajar Sejarah Seni Rupa Nusantara
Buku ini berisi pengembangan materi sebagaimana yang dicantumkan dalam Rencana Pembelajaran Semester (RPS) mata kuliah. Terdapat 14 materi terkait uraian perkembangan seni rupa Nusantara, dengan satu bentuk evaluasi tengah semester, dan satu materi pengantar tugas akhir. Pokok bahasan yang dibahas setiap minggu telah disesuaikan dengan timeline history perkembangan seni rupa Nusantara. Model pembelajaran yang dikembangkan yakni Blended Learning Berbasis Clustering Technique.
Dengan diterapkannya model Blended Learning Berbasis Clustering Technique pada mata kuliah Sejarah Seni Rupa Nusantara, mahasiswa dapat mengatur ritme belajar online dan tatap muka secara fleksibel. Ketika belajar online mahasiswa lebih leluasa menelusuri sumber informasi dan merangkumnya ke dalam pokok-pokok kajian seni rupa, mulai dari dua dimensi, hingga tiga dimensi serta proses berkarya seni rupa sesuai masanya. Sementara ketika tatap muka, dosen mampu mengarahkan mahasiswa untuk merefleksikan materi-materi yang dipelajari secara lebih optimal.