Selasa, 06 Februari 2024

Tata Laksana Persalinan dan Bayi Baru Lahir Fisiologis di Pelayanan Kesehatan Primer sesuai Kewenangan Bidan

  • Februari 06, 2024
  • Penerbit NEM

 



Persalinan adalah suatu proses pengeluaran hasil konsepsi yaitu janin dan plasenta yang ditandai dengan adanya kontraksi uterus dan dilatasi serviks. Dalam proses persalinan terdapat beberapa tahapan yang harus dilalui ibu sehingga dapat memungkinkan terjadi serangkaian perubahan-perubahan yang besar pada ibu dan janin. Berdasarkan hal tersebut, sangat penting bagi penolong persalinan untuk dapat mengetahui perubahan yang mungkin terjadi dan hal-hal penting lainnya yang perlu diperhatikan dan dipersiapkan untuk membantu menjaga kesejahteraan ibu dan bayi selama proses persalinan.

Buku ini memberikan manfaat kepada pembaca agar mampu memahami asuhan yang dapat diberikan pada proses persalinan dan bayi baru lahir. Diharapkan dengan mengetahui tata laksana yang sesuai dengan kebutuhan ibu bersalin dan bayi baru lahir dapat mengantisipasi kemungkinan terjadinya komplikasi dalam proses persalinan. Adapun topik yang dibahas dalam buku ini yaitu fisiologi persalinan pada setiap fase persalinan, kebutuhan dasar ibu bersalin kala I, II, III, dan IV, faktor dan penyebab yang memengaruhi kemajuan persalinan, asuhan persalinan menggunakan metode non-farmakologi, serta asuhan bayi baru lahir fisiologis.

 

                                                                PEMBELIAN BUKU: