Rabu, 28 Agustus 2019

HR Story Refleksi Perjalanan Praktisi HR

  • Agustus 28, 2019
  • Penerbit NEM

 

Menjadi HR berarti menjadi cermin. Jika kita sanggup memberikan pemaknaan pada aktivitas kita, maka orang lain, karyawan dan organisasi pun akan memantulkan hal yang sama. Refreksi terhadap hal itu menjadikan organisasi menjadi lebih hidup dan menghidupi. Organisasi yang baik adalah organisasi yang growth & sustain. Organisasi yang tumbuh & berkembang hanya bisa dicapai salah satunya jika memiliki SDM yang handal. SDM yang handal tentu bisa muncul dari pengelolaan SDM yang handal. Pengelolaan SDM yang handal muncul dari sistem, strategi dan kompetensi praktisi SDM yang juga handal. Kehandalan para praktisi SDM dapat diperoleh salah satunya dari pengalaman-pengalaman yang mendewasakan. Maka tentu saja pengalaman semacam itu sayang jika hanya disimpan, dan baru akan menjadi inspirasi jika disebarkan kepada orang lain. Maka dari itu buku ini hadir sebagai refleksi dari setuap pengalaman para praktisi HR yang tertuang dalam buku "HR Story, Refleksi Perjalanan Praktisi HR". Dengan hadirnya buku ini kami berharap bisa berbagi cerita dan berharap bisa menjadi bagian dari proses pembelajaran bagi para praktisi lainnya. Sesuai dengan motto SDMlist yaitu "Learning, Sharing, Caring & Thanking".

Buku ini terdiri dari 35 tulisan terpilig dari para praktisi HR yang tergabung dalam komunitas SDMlist. SDMlist telah memberi warna para perkembangan kompetensi insan HRD di Indonesia melalui program-program dan forum yang dibuat semenjak awal berdirinya pada 26 Agustus 1998 hingga saat ini.