Rabu, 28 Desember 2022

Deteksi Dini Perkembangan Anak Berbasis Masyarakat

                               


Perkembangan tidak lepas dari pertumbuhan, karena perkembangan seiring dengan pertumbuhan. Masa perkembangan di usia awal akan memengaruhi dan menentukan perkembangan selanjutnya. Satu tahapan perkembangan berkaitan dengan perkembangan lainnya, seperti kemampuan berjalan pada anak akan dipengaruhi oleh matangnya fungsi otot dan kaki anak.

 

Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita (bayi di bawah lima tahun) akibat dari kekurangan gizi kronis sehingga anak terlalu pendek untuk usianya. Disebabkan oleh kurangnya asupan gizi yang cukup, sehingga dapat mengganggu pertumbuhan dan perkembangannya, termasuk perkembangan kognitif, bahasa, motorik, emosi, dan perkembangan perilaku sebagai hasil dari interaksi dengan lingkungannya. Setiap kelainan atau penyimpangan sekecil apapun, apabila tidak terdeteksi dan ditangani dengan baik, akan memengaruhi kualitas sumber daya manusia di kemudian hari.

 

Perkembangan anak dapat mencapai optimal apabila mendapatkan dukungan berupa stimulasi dari orang tua dan keluarganya. Stimulasi perkembangan mencakup seluruh lingkup perkembangan anak, meliputi: nilai agama moral, kognitif, bahasa, motorik fisik, sosial-emosional, dan seni.

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Tirai Sayap Beton pada Pilar Jembatan

                              





Runtuhnya sebuah jembatan sebagian besar diakibatkan oleh kegagalan kestabilan pada pilar jembatan sebagai fungsi untuk mentrasfer beban. Permasalahan yang sering dijumpai pada jembatan melintang sungai adalah kegagalan struktur bawah jembatan, salah satunya adalah pilar jembatan. Runtuhnya suatu jembatan merupakan ancaman terhadap keamanan struktur bawah jembatan yang disebabkan oleh karakteristik aliran sungai, khususnya perubahan dasar sungai di sekitar pondasi dan pilar jembatan. Faktor utama kegagalan struktur bawah jembatan adalah turunnya dasar sungai (degradasi) dan gerusan lokal di sekitar pilar jembatan.

 

Buku ini akan membahas fenomena gerusan yang terjadi pada pilar jembatan, proses gerusan perlu dikaji untuk mengetahui paramater aliran yang memengaruhi gerusan di sekitar pilar jembatan selanjutnya dicari upaya pengendalian dan pencegahan gerusan pada pilar jembatan agar kerusakan dan keruntuhan jembatan dapat dihindari.

 

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Kamis, 15 Desember 2022

Model Pembelajaran Berbasis Harmonisasi Ilmu dalam Pandangan Filosofis-Pedagogis

                             




Buku ini menggambarkan integrasi keilmuan yang terlaksana di Perguruan Tinggi. Integrasi keilmuan ini tercermin dalam komponen perangkat pembelajaran yang penting dalam proses perkuliahan yaitu kurikulum dan RPS. Proses pembelajaran berbasis harmonisasi ilmu terdapat beberapa model yang dilakukan oleh dosen-dosen pengampu mata kuliah. Beberapa model tersebut dipaparkan secara jelas disertai contoh. Harapannya, buku ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan kepada para pembaca sehingga dapat menerapkan integrasi keilmuan dalam proses pembelajaran.


                                                            PEMBELIAN BUKU:


Ilmu Sosial dan Budaya Dasar

                            


Pada buku ini, penulis mencoba menbahas banyak tentang ilmu budaya dasar yang memfokuskan pada kesehatan khususnya budaya dasar dalam kebidanan.

Penulis juga mengupas latar belakang sosial budaya yang berkaitan dengan kebidanan, terutama kebiasaan masyarakat dalam menghadapi dan mengatasi masa-masa kehamilan, persalinan, nifas, laktasi yang materinya difokuskan pada latar belakang budaya kesehatan di mana tetap tidak menghilangkan dasar dari ilmu budaya yang wajib diketahui oleh mahasiswa atau peserta didik dan perbandingan sosial budaya yang ada di masyarakat Indonesia dan belahan dunia.


                                                            PEMBELIAN BUKU:


Pemilihan Alat dan Efek Samping Kontrasepsi

                           



Kontrasepsi adalah alat atau obat yang salah satunya adalah upaya untuk mencegah kehamilan atau tidak ingin menambah keturunan. Dengan menggunakan kontrasepsi, pasangan suami istri bisa memperkirakan dan merencanakan kehamilannya.

Ada banyak jenis kontrasepsi yang tersedia, setiap pasangan perlu memilih jenis alat kontrasepsi mana yang cocok dan aman digunakan untuk menunda kehamilan. Hal ini dikarenakan setiap alat kontrasepsi memiliki kelebihan dan kekurangannya.

Buku ini membahas tentang jenis alat kontrasepsi dan efek samping kontrasepsi agar pasangan suami istri merasa tenang dalam memilih alat kontrasepsi yang akan digunakan dan tidak merasa cemas jika mengalami efek samping dari alat kontrasepsi yang digunakannya. Buku saku ini disajikan dengan bahasa yang sederhana agar mudah dipahami oleh pasangan suami istri yang akan menjadi akseptor KB. Harapannya, semoga buku saku ini dapat menambah wawasan pengetahuan bagi pasangan suami istiri, terutama untuk calon akseptor KB yang pertama kali.


                                                            PEMBELIAN BUKU:


Pemberdayaan Kader dalam Pemeriksaan Kehamilan

                          




Buku Kader ANC merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan pengetahuan kader dan ibu hamil tentang kunjungan Antenatal Care (ANC) dan manfaat dari kunjungan ANC. Hal ini untuk menyesuaikan dengan budaya di masyarakat di mana kader merupakan bagian dari masyarakat. Pemeriksaan ANC pada ibu hamil selama masa kehamilan untuk mencegah terjadinya komplikasi dan mempersiapkan kelahiran yang sehat.

 

Buku ini membahas tentang petunjuk pendampingan pemberdayaan oleh kader ANC untuk meningkatkan kunjungan kehamilan dan memudahkan ibu dalam mendapatkan informasi yang harus diketahui selama masa kehamilan, persalinan, pasca persalinan dan perawatan bayi baru lahir. Harapannya, hal yang demikian itu dapat menambah pengetahuan dan meningkatkan kesehatan ibu dan tumbuh kembang bayi sehingga tidak ada lagi kekhawatiran selama masa kehamilan, persalinan, dan pasca persalinan.

 

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Peningkatan Mutu Kayu dengan Modifikasi Panas

                          




Buku ajar ini berfokus pada peningkatan mutu kayu dengan teknologi modifikasi panas, yaitu perlakuan panas pada kayu untuk memperbaiki sifat kayu sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan tanpa mengubah sifat ramah lingkungan yang dimilikinya. Teknologi modifikasi panas merupakan teknologi modifikasi kayu yang secara komersial paling berkembang dibanding dengan teknologi modifikasi kayu lainnya. Faktor yang menyebabkan lebih berkembangnya teknologi modifikasi panas di bandingkan dengan teknologi lainnya adalah penerapan teknologi ini relatif lebih mudah dan sederhana, serta lebih ramah lingkungan karena tidak menggunakan bahan kimia beracun dalam prosesnya.

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Modifikasi Media Dart Game untuk Tumbang

                         






Buku ini membahas terkait balita. Balita adalah individu atau sekelompok individu dari suatu penduduk yang berada dalam rentang usia tertentu. Usia balita dapat dikelompokkan menjadi tiga golongan yaitu golongan usia bayi (0-2 tahun), golongan balita (2-3 tahun) dan golongan prasekolah (>3-5 tahun). Adapun menurut WHO, kelompok usia balita adalah 0-60 bulanan. Balita merupakan masa emas untuk anak-anak di mana mereka akan mengekspresikan jadi dirinya. Masa balita ini akan menjadi proses tumbuh dan kembang baik secara motorik halus ataupun motorik kasar sehingga perlu pendampingan oleh orang tua.

Selain itu, buku ini akan membahas tetang KPSP dengan memodifikasi media dengan menggunakan media Dart Game. Diketahui bahwa game ini sangat disukai oleh semua kalangan terutama anak-anak. Game ini merupakan media pembelajaran yang dapat merangsang kerja otak untuk berfikir dan berkreatif.

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Edukasi Keluarga dalam Pemberdayaan Lansia

                       




Buku ini membahas tentang edukasi pemberdayaan pada lansia dari berbagai perspektif keilmuan. Selain itu, ada batasan umur lansia, proses penuaan, tipe lansia, ada beberapa ketergantungan yang terjadi pada usia lanjut, dan pencegahan masalah kesehatan yang sering muncul pada lansia. Selamat membaca!

 

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Mendesain secara Praktis dengan CorelDRAW X7

                      



CorelDRAW adalah sebuah drawing software yang sangat populer. Sebuah software yang serba guna dan dimanfaatkan oleh para desainer dari berbagai aliran: seni murni, desain logo, desain ikon dan karakter, desain poster, brosur, kartu nama, cover buku, dan sebagainya. Digemari oleh desainer cetak karena memiliki palet warna yang mendekati warna yang dihasilkan oleh mesin cetak, meskipun demikian CorelDRAW tidaklah cocok digunakan untuk layout isi buku. Pertama kali muncul pada tahun 1987, versi terakhir yang dirilis adalah CorelDRAW 2022. Popularitas dan penggunaannya yang begitu luas membuat software lain yang sejenis, sedikit banyak kemudian mengikuti tampilan dan cara penggunaannya, termasuk drawing software yang tidak berbayar (open source).

 

Buku ini membahas tentang pengenalan aplikasi CorelDRAW X7 beserta langkah-langkah penggunaan CorelDRAW X7 bagi pemula dan bisa digunakan pada mata kuliah/mata pelajaran desain grafis.

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Selasa, 13 Desember 2022

Sintesis Senyawa Osimertinib Teriodinasi Terkonjugasi Peptida (PDC) sebagai Kandidat Agen Terapi Kanker Paru Tipe NSCLC

                     





Minimnya monograf ataupun buku ajar yang menjelaskan tentang metode sintesis senyawa kimia obat maupun non-obat. Sehingga dengan diterbitkannya buku ini diharapkan dapat menjadi motivasi positif bagi mahasiswa maupun insan peneliti Indonesia dalam mengembangkan senyawa-senyawa kandidat agen diagnosa dan terapi penyakit dalam rangka membantu program pemerintah mewujudkan kemandirian industri obat dan alat kesehatan di Indonesia. Semoga buku ini bermanfaat untuk kemaslahatan kita semua.


                                                            PEMBELIAN BUKU:


Pengalaman Hidup Remaja yang Tinggal Bersama Ibu dengan Skizofrenia

                    




Buku ini mengupas secara tuntas sisi kehidupan remaja dalam kesulitan untuk merawat ibunya, namun tetap menghormati ibu dan merawat dengan tulus. Dukungan dari sang ayah dan teman yang baik juga menjadi kunci utama remaja dapat bertahan. Sehingga buku ini dapat memberi wawasan bagi kita sebagai mahasiswa, praktisi, dan klinisi untuk perlu melihat perspektif dan pengalaman hidup dari caregiver khususnya anak ODGJ. Harapannya bagi praktik keperawatan yaitu intervensi untuk membantu remaja mengelola emosi, pengembangan program family focused care dan peer support group.

 


                                                            PEMBELIAN BUKU:


Eksistensi Usahatani dan Keberdayaan Petani Ladang di Pulau Wawonii

                   





Sistem pertanian ladang dikenal sebagai sistem pertanian tradisional yang sampai saat ini masih tetap diptaktekkan oleh sebagian masyarakat di dunia. Sistem usahatani ini meskipun memiliki ciri tingkat produktivitas rendah dan orientasi usaha masih bersifat subsisten yakni sekadar memenuhi kebutuhan keluarga, namun kenyataannya usahatani ladang masih eksis dan bertahan. Usahatani ladang telah menjadi pengetahuan lokal yang terus-menerus diwariskan dari generasi ke generasi. Eksistensi usahatani ladang dapat terus terjaga jika petani ladang sebagai pelaku usaha tetap memperhatikan prinsip-prinsip pengelolaan ladang sebagaimana mestinya dalam mengelola usahataninya. Oleh karena itu, pemberdayaan petani ladang menjadi hal penting untuk diperhatikan mengingat petani ladang adalah pelaku utama yang menjalankan peran sebagai pengelola atau manajer dalam usahatani tersebut. Keberdayaan petani merupakan unsur-unsur yang memungkinkannya untuk tetap eksis (bertahan) dalam mengelola usahataninya.

 

Buku ini akan membahas bagaimana eksistensi usahatani ladang serta kondisi keberdayaan yang dimiliki oleh petaninya. Isu di dalamnya mengangkat kasus pada salah satu pulau kecil yang ada di Provinsi Sulawesi Tenggara. Harapannya, buku ini dapat menjadi referensi untuk mengambil langkah tepat guna meningkatkan kesejahteraan dan keberdayaan petani ladang sehingga dapat terus eksis sebagai salah satu usahatani yang menghasilkan pangan organik.

 

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Krim Antiaging dari Ekstrak Kolagen Limbah Sisik Ikan Bandeng (Chanos chanos)

                  




Penuaan dini merupakan suatu proses yang terjadi pada setiap manusia dan tidak dapat dihindari. Berbagai macam penyebab terjadinya penuaan dini yaitu dapat berasal dari pengaruh sinar matahari (UV) serta pengaruh gaya hidup yang tidak sehat serta dipengaruhi faktor usia yang mengakibatkan perubahan pada kulit. Adapun pengobatan atau cara mencegah penuaan pada kulit yaitu dengan penggunaan senyawa yang mengandung asam retinoid, hidrokuinon, dan kolagen baik secara injeksi ataupun topikal.

Bahan alami yang sering digunakan dalam industri kosmetik terutama dalam mencegah kerusakan pada kulit yaitu bahan yang mengandung antioksidan seperti kolagen. Kolagen pada kulit berfungsi melindungi dan merangsang pertumbuhan sel baru pada kulit sehingga sangat baik digunakan untuk perawatan kulit khususnya mencegah tanda-tanda penuaan dini.

Salah satu sumber kolagen yaitu ikan bandeng. Kolagen ikan bandeng dapat diperoleh dari kulit, tulang, daging serta sisik ikan. Buku ini akan membahas pemanfaatan sisik ikan bandeng yang biasanya hanya menjadi limbah yang tidak dimanfaatkan di masyarakat menjadi sediaan kosmetik sebagai krim antiaging yang dapat mencegah penuaan dini. Harapannya dapat memberikan pengetahuan baru kepada pembaca bahwa sisik ikan bandeng mengandung kolagen yang dapat dimanfaatkan sebagai krim antiaging.

 

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Gizi Olahraga : Kesehatan Jantung dan Kebugaran

                 






Peran gizi olahraga dalam mendukung produkvitas dan performa atlet saat latihan sangat penting. Atlet perlu mengoptimalkan kesehatan dan performa agar dapat mencapai performa maksimal agar berprestasi. Peran zat gizi makro dan zat gizi mikro memiliki fungsi penting dalam mendukung performa latihan atlet serta perlu diperhatikan spesifikasi khusus untuk kebutuhan gizi khusus pada masing-masing cabang olahraga. Periode latihan atau kompetisi akan berbeda pada atlet sehingga akan berimplikasi pada perbedaan kebutuhan gizi, untuk mendukung performa atket maka peran ahli gizi khususnya bidang gizi olahraga sangatlah penting.

Buku ini akan membahas tentang peran gizi olahraga pada kesehatan jantung dan kebugaran. Kesehatan jantung dan kebugaran yang optimal akan mendukung prestasi atlet, baik pada persiapan, kompetisi, dan transisi. Harapannya, buku ini dapat memberikan manfaat dan informasi tambahan mengenai peran gizi olahraga sehingga peran ahli gizi dapat mendukung performa atlet dengan maksimal.

                                                            PEMBELIAN BUKU:


Teh Daun Jati Cina dan Daun Alpukat Kaya Manfaat bagi Kesehatan Lansia

                




Lansia (lanjut usia) adalah tahap lanjut dari suatu proses kehidupan yang ditandai dengan penurunan kemampuan tubuh untuk beradaptasi dengan lingkungan, keadaan yang ditandai oleh kegagalan seseorang untuk mempertahankan keseimbangan terhadap kondisi stres fisiologis. Lansia merupakan salah satu kelompok usia yang rentan terhadap suatu penyakit. Beberapa penyakit yang sering diderita lansia di antaranya asam urat, hipertensi, gula darah tinggi atau diabetes. Kebanyakan pengobatan penyakit tersebut adalah terapi farmakologi, namun terapi farmakologi memiliki beberapa efek samping yang serius, sehingga banyak usaha yang dilakukan untuk menemukan alternatif yang lebih aman dari obat-obatan tersebut terutama sumber-sumber yang berasal dari alam. Salah satu di antaranya adalah daun jati cina dan daun alpukat dibuat teh. Kandungan gizi pada daun jati cina di antaranya kadar polifenol yang tinggi, polifenol mampu menurunkan kadar asam urat di dalam tubuh melalui aktifitasnya dengan menghambat enzim xanthine oxidase sehingga menurunkan kadar asam urat dalam darah, selain itu daun jati cina juga mengandung flavonoid, karotenoid, dan antioksidan. Begitu juga pada daun alpukat yang memiliki kandungan flavonoid yang bersifat antioksidan yang dapat menghambat enzim xanthine oxidase, sehingga pembentukan asam urat di dalam tubuh terhambat. Selain itu, juga dipengaruhi oleh kandungan triterpenoid, polyphenol, dan alkaloid yang bersifat diuretik yang memproduksi urin lebih banyak sehingga asam urat keluar melalui urin. Selain dapat mengoati asam urat, kandungan gizi pada daun jati cina dan daun alpukat dapat mengobati hipertensi, kadar gula darah tinggi/diabetes, sembelit dan juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh.

 

Buku ini berisi tentang manfaat teh daun jati cina dan daun alpukat, tentang cara menyajikan teh daun jati cina dan daun teh alpukat serta menjelaskan beberapa hasil penurunan kadar asam urat, penurunan tekanan darah, dan penurunan kadar gula darah setelah mengonsumsi teh daun jati cina dan daun teh alpukat pada lansia. Buku ini disajikan dengan bahasa yang sederhana, harapannya, buku ini dapat menambah pengetahuan masyarakat dalam pemanfaatan bahan alam sebagai alternatif pengobatan berbagai penyakit.


                                                            PEMBELIAN BUKU:


Pengembangan Kamus Dwibahasa (Dayak Ma'anyan-Inggris) dalam Pembelajran Muatan Lokal

               



Bahasa merupakan alat komunikasi utama bagi manusia. Melalui bahasa, manusia dapat menyampaikan pesan yang diinginkannya. Berkaitan dengan fungsi bahasa sebagai alat komunikasi, anak juga menggunakan bahasa sebagai cara untuk berkomunikasi dan menyampaikan pesan yang diinginkan. Dalam konteks pembelajaran anak, bahasa dan media yang dipergunakan harus semenarik mungkin sehingga memotivasi anak untuk rajin belajar. Salah satu media yang menarik untuk dipergunakan dalam pembelajaran bahasa terutama bahasa daerah adalah kamus bergambar anak dwibahasa (Dayak Ma’anyan-Inggris).

Buku ini akan membahas cara penyusunan kamus bergambar anak dwibahasa (Dayak Ma’anyan-Inggris) secara singkat dari tahapan-tahapan pemilihan kata, pengumpulan kata, dan pemadanan kata.

Penyusunan buku ini sebagai salah satu upaya kecil penulis dalam melestarikan bahasa Daerah yaitu bahasa Dayak Ma’anyan agar tidak tergerus oleh perkembangan zaman yang semakin maju dan modern.

                                                            PEMBELIAN BUKU: